ISI WAKTU LUANG DENGAN BERBUAT

Orang-orang yang menganggur dalam hidup ini, biasanya akan menjadi penebar isu dan desas desus yang tak bermanfaat. Itu karena akal pikiran mereka selalu melayang-layang tak tahu arah. Dan

{“Mereka rela berada bersama orang-orang yang tidak pergi berperang”}

(Qs. At- Taubah: 87)


Membiarkan diri dalam kekosongan sama halnya dengan bunuh diri dan merusak tubuh dengan narkoba.


Bunuhlah setiap waktu kosong dengan “pisau” kesibukan!!

Dengan cara itu, dokter-dokter dunia akan berani menjamin bahwa anda telah mencapai 50% dari kebahagiaan.


Bersama KESULITAN ada KEMUDAHAN


Setelah lapar ada kenyang, setelah ada haus ada kepuasan, seteleh bergadang ada tidur pulas, dan setelah sakit ada kesembuhan.

Setiap yang hilang pasti ketemu, dalam kesesatan akan datang petunjuk, dalam kesulitan ada kemudahan, dan setiap kegelapan aka terang benderang

Saat anda melihat hamparan padang sahara yang seolah memanjang tanpa batas, ketahuilah bahwa dibalik kejauhan itu terdapat kebun yang rimbun penuh hijau dedaunan. Ketika anda melihat seutas tali meregang ketahuilah bahwa, tali itu akan putus.


Maka dari itu, jangan pernah merasa terhimpit sejengkalpun, karena setiap keadaan pasti berubah. Dan sebaik-baik ibadah adalah menanti kemudahan dengan sabar.

Tetapi sesungguhnya, setelah kesulitan itu tetap akan muncul kemudahan.

0 komentar:

 
© Copyright 2008 your blog name . All rights reserved | your blog name is proudly powered by Blogger.com | Template by Template 4 u and Blogspot tutorial